Selasa, 20 Oktober 2015

Laporan Kegiatan Monitoring KJP (Kartu Jakarta Pintar) SMPN 132 Jakarta Barat

Monitoring KJP (KARTU JAKARTA PINTAR)

Smpn 132 jakarta Barat


Disusun oleh:

AZIZAH 1701360816
SABILLA TRIANDINA 1701362342
GRACELY JENNIFER 1701355955
KIRAN SRIANJANI 1701360135
TAHEERA JASMINE 1701350260
SUWITO 1701360816
ARYAWAN  1701372923
AHMAD MAULUDI 1701359801



DAFTAR ISI



 

Kata Pengantar


Puji dan syukur kami ucapkan kepada Tuhan Yang Maha Esa, karena berkat anugrah dan hidayahNYA lah kami dapat menyelesaikan penyusunan laporan kegitan ini dengan baik. Tidak lupa kami ucapkan kepada semua pihak yang ikut terlibat dalam penyusunan laporan kegiatan ini sehingga dapat tersusun dan terselesaikan dengan baik dan tepat pada waktunya.
Laporan ini kami susun berdasarkan kegiatan – kegiatan yang telah kami lakukan di SMPN 132 Jakarta Barat. Laporan kegiatan ini kami buat agar pembaca dapat memahami segala kegiatan yang telah kami lakukan. Semoga laporan kegiatan ini dapat memberikan wawasan yang lebih luas dan menjadi sumbangan pemikiran kepada pembaca.
Akhirnya, kami menyadari bahwa penulisan laporan kegiatan ini masih jauh dari kesempurnaan. Oleh karena itu, kami mengharapkan kritik dan saran yang sifatnya membangun demi  laporan – laporan kegiatan lain untuk kedepannya.



Pendahuluan


 Latar Belakang Kegiatan


Program KJP (Kartu Jakarta Pintar) adalah program strategis untuk memberikan askses bagi warga DKI Jakarta dari kalangan masyarakat yang tidak mampu untuk mengenyam pendidikan sampai jenjang SMA/SMK dengan dibiayai dana APBD Provinsi DKI Jakarta. Dengan adanya program KJP diharapkan dapat membantu para peserta didik termotivasi untuk mengenyam pendidikan yang lebih layak.

Maksud dan Tujuan Kegiatan


Tujuan kegiatan yang kami lakukan adalah untuk mengetahui apakah dana KJP (Kartu Jakarta Pintar) yang diberikan pemerintah Pemprov DKI Jakarta tersalurkan kepada orang yang tepat atau tidak. Selain itu, kami melakukan kegiatan ini demi menyelesaikan tugas akhir mata kuliah CB : Professional Development.


 Pembahasan Laporan Kegiatan


Judul Kegiatan


·         Judul : “Monitoring KJP (Kartu Jakarta Pintar)”

Tempat dan waktu pelaksanaan

Tempat : SMP SSN 132 Jakarta.

Alamat : Jl. Tawangmangu 2 RT 002 RW 06 Kedaung Kali Angke Cengkareng Jakarta Barat DKI Jakarta

Waktu Pelaksanaan : Jumat, 16 Oktober 2015.


Peserta kegiatan

 

Pelaku Observasi : Azizah, Sabilla Triandina, Taheera Jasmine, Kirana Srianjani, Gracey Jeniffer, Ahmad Maulidi, Aryawan Dannishwara, dan Suwito. (Mahasiswa International Marketing, Binusisan 2017) dan 30 siswa-siswi SMPN 132 Jakarta penerima KJP (Kartu Jakarta Pintar)

 Pelaksanaan kegiatan

 

Pukul 09.30                 : Tiba di SMP 132 SSN
Pukul 09.30 – 10.00    : Persiapan dan pemanggilan siswa-siswi
Pukul 10.00 – 12.00    : Wawancara seputar KJP
Pukul 12.30                 : Selesai


Penjelasan Kegiatan


Kegiatan kami di SMPN 132 dimulai dengan pengumpulan siswa-siswa pemegang Kartu Jakarta Pintar (KJP). Setelah itu kami melakukan wawancara dengan 30 anak secara random dari kelas 7 sampai dengan kelas 9 dan wawancara dengan operator KJP dari pihak sekolah. Pertanyaan yang kami tanyakan seputar penggunaan kartu KJP, manfaat dari KJP, dan data asset para siswa. Kemudian kami melakukan pencocokan data siswa yang kami wawancarai dengan data dari Dinas Pendidikan DKI Jakarta.


 Penutup


Demikianlah laporan kegiatan monitoring KJP yang kelompok kami lakukan, semoga program yang dibuat oleh TFI dapat membuat mahasiswa BINUS menjadi pribadi karakter yang lebih baik dan berguna bagi masyarakat sekitarnya dan Program KJP dapat lebih ditingkatkan lebih tepat dan baik lagi.


 LAMPIRAN


SMPN 132 JAKARTA BARAT


KEGIATAN WAWANCARA KJP
  




SISWA PENERIMA KJP

DOKUMENTASI BERSAMA KEPALA SEKOLAH DAN TATA USAHA SMPN 132


FORM EVALUASI KEGIATAN

 





Tidak ada komentar:

Posting Komentar